Langsung ke konten utama

“Satu Semester Bersama Metode Penelitian Komunikasi Kualitatif Menuju Skripsi”

 “Satu Semester Bersama Metode Penelitian Komunikasi Kualitatif Menuju Skripsi”

Assalamu alaikum wr wb

    Tidak terasa waktu terus berjalan, dalam dunia yang penuh sandiwara Virus Covid-19 yang terus mepersulit kehidupan. Waktu kuliah yang dibatasin oleh aturan pemerintah yang menjadikan para mahasiswa diseluruh Indonesia belajar melalui Daring, Yups, Kali ini saya sudah memasukin semeter 6, sungguh tidak terasa banget kuliahnya atau ilmunya, canda canda bu. oke sahabat-sahabat sekalian di semster 6 ini aku akan memberikan salah satu mata kuliah yang menurut saya suka sekaligus menjadi tunjangan tuk membuat skripsi, langsung saja kita kenalan dengan Metode Penelitian Komunikasi Kualitatif bersama Dosen Ibu Sumarni Bayu Anita, S.Sos, M.A.

Gambar 1. Semester 6

    Motivasi Belajar Metode Penelitian Komunikasi Kualitatif
Kalau membahas motivasi belajar ada baiknya saya sampaikan salah satu kutipan dahulu agar kita sama-sama semngat dalam belajar:
    "Motivasi belajar merupakan salah satu faktor yang turut menentukan keefektifan dalam pembelajaran. Seorang peserta didik akan belajar dengan baik apabila ada faktor pendorongnya yaitu motivasi belajar. Peserta didik akan belajar dengan sungguh-sungguh jika memiliki motivasi belajar yang tinggi. Motivasi belajar adalah seluruh daya penggerak di dalam diri siswa yang menimbulkan kegiatan belajar yang menjamin kelangsungan dari kegiatan belajar yang memberikan arah pada kegiatan belajar sehingga tujuan yang dikehendaki oleh subjek belajar itu dapat dicapai (Sardiman A. M, 2007: 75)".
    Dari kalimat itu pentingnya bagi kita untuk memiliki motivasi, tidak hanya dalam orientasi belajar, tetapi apapun yang akan kita kerjakan harus memiliki motivasi agar kita bersungguh-sungguh dalam melaksanakannya, seperti halnya juga saya yang lagi menulis artikel ini. So, Kembali ke Metode Penelitian, saya memiliki motivasi bahwanya setelah saya belajar mata kuliah ini, saya dapat memahami pengunaan suatu metode didalam penelitian, tidak hanya metode baik itu kuantitatif ataupun kualitatif tetapi bagaimana saya dapat memahami penulisan penyusunan penelitian seperti Menentukan judul dengan melihat kajian pustaka dan tema bersangkutan, sesuaikan juga dengan tujuan dan dasar penelitian, membuat latar belakang yang jelas, yang mencakup mengapa penelitian ini harus dilakukan, apa tujuannya, dan apa masalah yang ingin dipecahkan. Merancang langkah penelitian, mulai dari pengumpulan materi awal, pencarian sumber materi, analisis data awal yang dimiliki, cara pengambilan data, perkiraan data, margin error yang mungkin terjadi, hipotesa awal, serta kebutuhan penelitian, menjadikan satu proposal penelitian yang padat, singkat, dan jelas, lalu kita ajukan ke pihak kampus(Ups, Masih semester 6).

 

Gambar 2. Motivasi Belajar Teori Komunikasi

Apa itu Metode Penelitian Komunikasi Kualitatif?                   

            Mata kuliah Metode Penelitian Komunikasi Kualitatif akan memberikan penjelasan yang komprehensif dan mendasar tentang Metode Penelitian Komunikasi Kualitatif secara umum, dan asas mendasar dari memahami penelitian untuk pengerjaan skripsi mahasiswa nantinya. Mata kuliah ini akan membahas tentang: Arti dan Jenis-Jenis Metode Penelitian, Paradigma dan Pendekatan Penelitian, Pemetaan Metode Penelitian, Sifat, Penentuan Tema dan Judul Penelitian Komunikasi, Mencari dan Merumuskan Masalah Penelitian Komunikasi, Teknik Pengumpulan Data, Teknik Analisis Data Kualitatif, Penulisan Daftar Pustaka dan Ragam Penelitian Komunikasi Kualitatif. Sementara itu, dari segi praksisnya maka akan menitikberatkan pada tugas perkuliahan yang meminta mahasiswa untuk mengaplikasikan pemahaman teori tentang Metode Penelitian Komunikasi Kualitatif dengan pembuatan call for paper secara individu dan proposal PKM-R secara kelompok. Dengan demikian, MK ini akan berguna untuk mengembangkan kemampuan berpikir mendalam dan kritis dari mahasiswa yang sekaligus dapat diberdayakan untuk meningkatkan kemampuan teknis dalam mencurahkan estetika rasa untuk menghasilkan sebuah karya tulis penelitian. Dan juga sebagai basis untuk membangun praktik komunikasi yang beretika dari konteks ilmu komunikasi untuk pembuatan tugas akhir nantinya, yaitu skripsi(Berdasarkan RPS : MPKK. Sumarni Bayu Anita,S.Sos, M.A).

Materi yang paling saya Sukai

            Dalam RPS MPKK bahwasanya mata kuliah ini memiliki 16 Pertemuan, yang salah satu pertemuannya membahas materi Memahami Metode Penelitian Komunikasi Kualitatif Bagian A: Studi Kasus, Etnografi Komunikasi, dan  Etnografi Virtual(Pertemuan ke-5). Karena dalam materi ini saya akan mempelajari Etnografi Komunikasi, Definisi etnografi komunikasi secara sederhananya adalah pengkajian peranan bahasa dalam perilaku komunikasi suatu masyarakat, yaitu cara-cara bagaimana bahasa dipergunakan dalam masyarakat yang berbeda-beda kebudayannya ( Koentjaraningrat, dalam Kuswarno, 2008:11).

Tugas Yang Diharapkan di Metode Penelitian Komunikasi Kualitatif

            Dalam artikel ini, subartikel ini yang paling saya sukai serasa seperti mewakili curahan hati para Mahasiswa, yang pastinya semua mahasiswa mengharapkan sekaligus mendambakan tugas yang ringan dan waktu deadline yang lama hehe. Oke kembali serius, karena sudah semester 6 wajar bagi mahasiswa tuk di kejar belajar karena demi kemajuan pengetahuan tuk menyusun skripsi nantinya, saya pun hanya mengharapkan tugas kuliah dalam mata kuliah ini ialah membuat satu proposal penelitian komunikasi kualitatif, dikarenakan saya memahami betul bahwasanya kurangnya pengetahuan dalam menerapkan suatu metod didalam penelitian sekaligus memepelajari koherensi antar bab agar penelitian saya tidak melenceng dari judul yang saya kerjakan.

Judul Penelitian yang saya harapkan

            Memang dalam beberapa penelitian pandangan peneliti merupakan instrumen utamanya. Peneliti harus menggunakan persepsi-persepsi yang dimilikinya untuk mengintrepretasi fenomena-fenomena yang didapatnya. Apa yang terlihat oleh mata atau apa yang terdeteksi oleh indra seringkali belum mampu menggambarkan kondisi yang sesungguhnya terjadi, disinilah kemudian diperlukan proses-proses interpretasi dari peneliti. Tentu saja proses interpretasi merupakan proses subyektif, dimana intrepretasi orang satu dengan orang lain akan memiliki perbedaan, namun dalam melakukan interpretasi tersebut nalar dan logika peneliti harus digunakan untuk dapat mencapai tindakan yang obyektif. Untuk judul dalam penelitian saya nantinya, saya menginginkan beberapa judul, seperti :

1)      Pengaruh Komunikasi Organisasi terhadap kinerja Organisasi (Studi kasus Organisasi Remaja Masjid Agung (IRMA-Palembang).

2)      Penelitian Komunikasi Pariwisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Dalam Pengembangan "Kampung Sekanak Lambidaro" sebagai Destination Branding Kota Palembang

3)      Fenomena Komunikasi Mahasiswa Stisipol Candradimuka Palembang Menjadi Driver Maxim di Palembang.

Itulah beberapa judul penelitian komunikasi yang saya harapkan dapat saya kerjakan dengan baik nantinya.

Tibalah diakhir artikel saya, Sebagaimana diketahui ciri utama penelitian adalah logis, obyektif, empiris, dan sistematis. Logis artinya bahwa berpikir yang mampu diterima nalar, memiliki alasan-alasan yang kuat dalam penjelasan antara satu hal dengan hal yang lain. Pada pembelajaran ini mengajarkan kepada mahasiswa untuk selalu mampu berfikir logis, tidak hanya dalam mata kuliah yang terkait dengan penelitian, tetapi juga dalam keseluruhan hidupnya. Dalam memutuskan, melihat persoalan, memecahkan masalah, memilih berbagai pilihan dalam keseharian, harus dilakukan dengan pertimbangan-pertimbangan yang logis.

Gambar 3. Semangat Belajar


            Sebagai mahasiswa ataupun bagian dari civitas akademika,manfaat yang dapat kita peroleh ketika terlibat dalam suatu penelitian tak lain ialah mengembangkan kemampuan berpikir kritis dan analitis melalui pembelajaran langsung, menentukan minat akademik, karier, dan pribadi. Memperluas pengetahuan dan pemahaman tentang bidang yang dipilih di luar kelas, mengembangkan koneksi dengan fakultas terkemuka di bidangnya, dan membangun komunitas dengan teman sebaya, fakultas, dan organisasi di dalam dan di luar kampus.Akan tetapi, keterlibatan tersebut akan lebih berarti ketika hasil penelitian tersebut kita tuliskan. Oleh karena itulah menulis penelitian penting untuk dipelajari, karena melibatkan proses yang dapat berguna dalam berbagai bidang dan dapat diterapkan pada berbagai situasi.

Wassalamu Alaikum wr wb

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sejarah perkembangan teknologi dalam islam

Pada zaman awal perkembangan islam, sebenarnya kaum muslim  tidak bermaksud mengutip pemikiran filsafat dari pihak manapun juga . Mereka tidak menaruh perhatian pada soal tersebut , bahkan sama sekali tidak berniat mengutip ilmu apapun juga dan tidak pernah memikirkannya. Kalau di kemudian hari ada sebagian dari ilmu-ilmu tersebut merembes kedalam pemikiran orang Arab , itu semata-mata karena keharusan yang tak dapat di hindari karena semakin eratnya hubungan mereka dengan bangsa-bangsa lain di sekitar negerinya. Hubungan seperti itu memang sudah terjadi sejak zaman jahiliyyah , tetapi     masih terbatas dalam ruang lingkup yang amat sempit. Misalnya, Al-Harits bin kaldah Ats-tsaqafi,belajar ilmu kedokteran pada suatu perguruan di jundisbur, Persia dan terkenal sebagi seorang dokter Arab sebuah riwayat yang berasal dari Saad bin Abi waqqash mengatakan, ketika ia menderita sakit, Rosulullah SAW datanglah menjenguknya. Saat itu beliau menyarankan “datanglah kepada al-Harits bin kaldah

Cara Daftar Paket Internet Smartfren

Cara Daftar Paket Internet Smartfren - Daftar Paket Internet Smartfren Unlimited dan Volume Based terbaru 2013 . Smartfren merupakan salah satu operator penyedia jasa telekomunikasi di Indonesia berbasis teknologi CDMA dengan cakupan jaringan CDMA EV-DO (jaringan mobile broadband yang setara dengan 3G). Smartfren juga merupakan operator telekomunikasi pertama di dunia yang menyediakan layanan CDMA EV-DO Rev. B (setara dengan 3,5G dengan kecepatan unduh s.d. 14,7 Mbps) dan operator CDMA pertama yang menyediakan layanan Blackberry Service . Smartfren menyediakan jaringan internet dengan layanan telekomunikasi yang terjangkau bagi masyarakat yakni dengan pilihan paket unlimited dan volume based untuk pelanggan prabayar maupun pasca bayar. Untuk paket Unlimited pengguna bisa berinternetan ria sepuasnya tanpa batas sesuai paket yang dipilih misal 30hari sepuasnya. Sedangkan untuk paket Volume based pengguna dapat menggunakannya dengan batasan quota dan jika quota habis m

Belajar Metode Penelitian Komunikasi Secara Ringkas Bag. 1

Assalamu alaikum wr wb Alhamdulillah diawal Bulan Ramadhan yang penuh berkah saya dapat kembali hadir tuk membahas serta mengupas materi tentang Metode Penelitian Komunikasi. Di dalam Artikel ini ada beberapa materi metode penelitian yang telah saya ringkas, tapi sebelum itu ada yang tau apa itu Metode Penelitian ? Metode Penelitian adalah langkah yang dimiliki dan dilakukan oleh peneliti dalam rangka untuk mengumpulkan informasi atau data serta melakukan investigasi pada data yang telah didapatkan tersebut. Metode penelitian memberikan gambaran rancangan penelitian yang meliputi antara lain: prosedur dan langkah-langkah yang harus ditempuh, waktu penelitian, sumber data, dan dengan langkah apa data-data tersebut diperoleh dan selanjutnya diolah dan dianalisis. Lanjut kita kupas beberapa hal didalam Metode penelitian Komunikasi : A.STUDI KASUS      Penelitian studi kasus. Bagi kamu yang menggeluti bidang akademik dijamin sudah tidak asing dengan istilah penelitian studi kasus yang juga